" SELAMAT DATANG DI BLOG LDII KABUPATEN OGAN KOMERING ULU "

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Syukur alhamdulillah kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas diluncurkannya Blog Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Ogan Komering Ulu dengan alamat : ldiioku.blogspot.com. Tujuan utama dibuatnya Blog ini adalah sebagai media informasi bagi semua lapisan masyarakat luas yang membutuhkannya dan sebagai implementasi dari Sosialisasi Gerakan Internet Sehat yang dilakukan oleh DPP LDII dan DPD LDII Provinsi Sumatera Selatan.
Blog ini menampilkan informasi tentang profil, program dan kegiatan LDII Kabupaten OKU dan berita-berita lainnya serta Buku Tamu yang dapat digunakan oleh masyarakat luas untuk memberikan saran, pendapat serta kritikan konstruktif dan membangun untuk kemajuan Blog Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Ogan Komering Ulu ke depan yang lebih baik.
Harapan kami, semoga Blog LDII Kab. OKU Yang sederhana ini dapat memberikan informasi berimbang mengenai LDII sehingga pengunjung bisa mendapatkan informasi dan juga bisa menilai secara objektif tentang LDII tidak hanya dari satu sumber saja di Era Keterbukaan Informasi Publik (KIP) saat ini.
Akhirnya semoga kita tetap dapat mewujudkan ukhuwah Islamiyah, meningkatkan persatuan dan kesatuan antar umat beragama serta tidak mudah terprovokasi.
Wassalamu'alaikum warahmatullahiwabarakatuh.
DEWAN PIMPINAN DAERAH
LEMBAGA DAKWAH ISLAM INDONESIA
KABUPATEN OGAN KOMERING ULU,

K E T U A, SEKRETARIS,

TTD TTD

SAPTO SURONO, S.Pd DWI JOKO HANDOYO, SH

Minggu, 06 Juni 2010

Presiden SBY Buka MTQN: Alquran Rujukan Pembinaan Karakter yang Tangguh





BENGKULU, Pelaksanaan MTQN tahun ini bertepatan dengan upaya kita membangun karakter bangsa yang unggul dan mulia. Bangsa yang makin menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, dan yang terus berinovasi, berkreasi, dan bekerja keras untuk mencapai cita-cita kita semua. Bangsa yang cinta damai, memiliki nilai-nilai peradaban yang luhur, dan yang menjunjung tinggi kerukunan ditengah kemajemukan kita. Hal itu disampaikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono saat membuka pelaksanaan MTQN XXIII, di Bengkulu, Sabtu malam.

Karena itulah, Presiden SBY, mengajak kaum muslimin dan muslimat untuk menjadikan MTQ kali ini, sebagai bagian dari upaya kita meningkatkan karakter bangsa yang unggul dan mulia itu. Mari kita jadikan Al Quran sebagai rujukan dalam pembinaan karakter yang tangguh, dalam menghadapi berbagai masalah, cobaan, dan ujian.

Menurut Presiden SBY, kitab suci Al-Quran adalah kalam Allah atau kalamullah diturunkan untuk menjadi tuntunan dan pegangan bagi umat manusia, agar memperoleh kebahagiaan, baik di dunia maupun di akhirat. Dengan susunan kata yang indah, kalimat yang jelas dan terang, serta gaya bahasa yang mengagumkan, Kitab suci Al-Quran merupakan sumber inspirasi yang tidak pernah kering," kata Presiden.

Semakin kita dalami Al-Quran, kata Presiden SBY, semakin kita yakin akan kebenaran firman Allah SWT. Semakin kita baca dengan lantunan yang indah, semakin terasa kedamaian dan kesejukan dari pancaran kandungan isinya.

Lebih jauh Presiden mengatakan, selain berisi nilai-nilai keimanan, Al-Quran juga mengandung sumber ilmu pengetahuan yang diperuntukkan bagi umat manusia. Al-Quran juga berisi kisah-kisah sejarah, falsafah hidup, kemuliaan dan keteladanan, serta pesan-pesan moral yang luhur dan agung.

"Al-Quran memberikan pencerahan bagi siapa yang membacanya, serta menawarkan keteduhan batin bagi mereka yang mengamalkannya. Dengan menghayati ayat-ayat Al-Quran, kita dapat mengungkap berbagai rahasia alam di muka bumi ini. Karena itulah, siapapun yang membaca Al-Quran dan mengayati pesan-pesan yang terkandung di dalamnya, akan meningkat keimanan dan ketakwaannya," ucap Presiden

Presiden mengatakan, pemahaman yang utuh terhadap nilai-nilai universal dari Al-Quran dapat memberikan kontribusi dalam membangun tatanan dunia yang aman, adil, dan bermartabat. Tatanan dunia yang dibangun di atas nilai-nilai ke-Tuhanan yang luhur dan agung, serta nilai-nilai kemanusiaan universal.

Presiden mengajak, mari kita kabarkan pada dunia, bahwa sesungguhnya Islam itu teduh dan damai. Islam itu cinta keadilan dan menjauhi kekerasan. Islam itu menolak kebencian dan fitnah. Islam itu selalu menganjurkan persatuan, kebersamaan, dan ukhuwah. Dengan mengedepankan nilai-nilai itulah, insya Allah, kita dapat membangun kokohnya toleransi, solidaritas, dan kebersamaan di antara umat manusia di muka bumi ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar