
LUBUK BATANG, Salah satu tugas pokok DPP LDII adalah melakukan Konsolidasi Organisasi ke DPD Provinsi, Kota/Kabupaten sebagai wujud pembinaan agar dalam pelaksanaan tugas dapat diaplikasikan sampai ditingkat DPD Prov, Kota/Kab. dan sampai ditingkat PC/PAC, yang selama ini telah berjalan secara persmester. Dan beberapa waktu yang lalu DPD LDII mendapat kunjungan kerja DPP LDII yang hadir pada kesempatan tersebut NY. Hj. Ida Royani (Pengurus Pusat Departemen Pemberdayaan Perempuan dan Kesejahteraan Keluarga) didampingi oleh Kenan Nasution. Kunjungan yang pertama kali ini dalam rangka memberikan arahan dan pembinaan kepada Remaja Putri dan warga LDII Kabupaten Ogan Komering Ulu khususnya Ibu-Ibu. Acara tersebut dilaksanakan di PC. LDII Kecamatan Lubuk Batang tepatnya di Masjid Al-Muhtadin. Hj. Ida Royani yang lebih dikenal sebagai seorang artis hadir di Baturaja disambut hangat oleh segenap warga LDII dan menyempatkan memberikan siraman rohani. Dalam kata arahannya mengatakan " Remaja Putri dan Ibu-Ibu agar terus meningkatkan kefahaman agamanya masing-masing, jangan mudah terpengaruh dengan era globalisasi sekarang ini, cara berpakaian pilih yang betul-betul sesuai dengan petunjuk Rasull jangan hanya mengikuti Mode saja ".
Tidak ada komentar:
Posting Komentar